PT Krueng Meuh Ciptakan Lapangan Kerja Baru di Aceh

PT Krueng Meuh Ciptakan Lapangan Kerja Baru di Aceh

Pabrik Ready Mix di Gampong Kuta Meuligoe, Kecamamatan Sawang, Aceh Utara (Tarmizi A.Gani)
Pabrik Ready Mix di Gampong Kuta Meuligoe, Kecamamatan Sawang, Aceh Utara (Tarmizi A.Gani)
Aceh Utara,sidaknews.com – PT Krueng Meuh yang dikelolah oleh H. Mawardi alias Yudi yang terletak di Desa Kuta Meuligoe Kecamatan Sawang yang berbatasan dengan Krueng Mane Kecamatan Muara Batu kini mampu menghasilkan 500 kubik Ready Mix/hari.
Kepada penulis Yudi anak muda dari Kabupaten Bireuen, Senin (7/12/2015) mengatakan perusahaan yang ia pimpin baru beroprasi Oktober 2015, setiap harinya mampu mengcukupi kebutuhan Ready Mix untuk tiga Kabupaten Kota Di Aceh yaitu Aceh Utara, Lhoksemawe dan Bireuen.
“Rata-rata yang mengambil Ready Mix digunakan untuk material pembangunan yang besar, serta untuk keperluan lainya semisal pembangunan rel kereta api dan lainnya,”ujar Yudi.
Ia juga mengatakan PT Krueng Meuh yang menghasilkan Ready Mix dalam rangka mengurangi angka penggaguran di Aceh, pihak kami juga memperkerjakan pekerja local yang ada di sekitar lokasi pabrik, sebut Yudi, ini sesuatu yang kami anggap bermanfaat.
“Dalam hal ini kami juga mengutamakan pekerja local yang kami pekerjakan, hal ini kami lakukan untuk menguranggi angka pengganguran,”ungkap Yudi lagi.
Amatan Penulis untuk memudahkan proses pembuatan Ready Mix pihak PT Krueng Meuh mengoperasikan 8 mobil Mixer untuk aduk semen dan batu, dan kami berharap mobil Mixser bisa ditambah lagi jika dibutuhkan. (Tarmizi A.Gani)

0 Response to "PT Krueng Meuh Ciptakan Lapangan Kerja Baru di Aceh"

Post a Comment