Jangan Bersedih, Ingatlah Allah Selalu!

{Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah-lah hati menjadi tenang.}
(QS. Ar-Ra'd: 28)

{Karena itu, ingatlah kamu kepada-Ku, niscaya Aku ingat (pula) kepadamu.}
(QS. Al-Baqarah: 152)

{Laki-laki dan perempuan yang banyak mengingat Allah.}
(QS. Al-Ahzab: 35)

{Wahai orang-orang yang beriman, banyaklah kamu mengingat nama Allah dan bertasbihlah di waktu pagi dan petang.}
(QS. Al-Ahzab: 41)

{Hai orang-orang yang beriman, janganlah harta-hartamu dan anak-anakmu melalaikan kamu dari mengingat Allah.}




{Dan, ingatlah Rabb-mu jika kamu lupa.}

(QS. Al-Munafiqun: 9)


(QS. Al-Kahfi: 24)



{Dan, bertasbihlah dengan memuji Rabb-mu ketika kamu bangun berdiri. Dan bertasbihlah kepada-Nya pada beberapa saat di malam hari dan di waktu terbenam bintang-bintang (di waktu fajar).}
(QS. Ath-Thur: 48-49)

{Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu memerangi pasukan (musuh), maka berteguh hatilah kamu dan sebutlah (nama) Allah sebanyak-banyaknya agar kamu beruntung.}
(QS. Al-Anfal: 45)

Disebutkan dalam hadits shahih: "Perumpamaan orang yang mengingat Rabb-nya dan yang tidak mengingat Rabb-nya adalah seperti orang yang hidup dan orang yang mati."
Rasulullah juga bersabda, "Para mufarridun akan mendahului".

Para  sahabat  bertanya,  "Siapakah  para  mufarridun  itu,  wahai
Rasulullah?"

Rasulullah bersabda, "Kaum laki-laki dan perempuan yang mengingat
Allah."


Dalam hadits shahih yang lain disebutkan: "Maukah aku beritahukan kepada kalian suatu amal yang paling baik dan paling suci dalam pandangan Raja

kalian, dan lebih baik dari menginfakkan emas dan uang, dan lebih baik dari pada kalian menemui musuh kalian, lalu kalian saling menyabetkan pedang ke leher masing-masing?"
Para sahabat menjawab, "Silahkan, wahai Rasulullah!" Rasulullah bersabda, "Dzikir kepada Allah!"
Dalam sebuah hadits dikisahkansyahdan seseorang mendatangi Rasulullah dan berkata kepadanya, "Wahai Rasulullah, sesungguhnya syariat Islam telah terlalu banyak untukku, sementara usiaku sudah tua, maka kabarkanlah kepadaku sesuatu yang dapat aku pegang teguh."
Rasulullah menjawab, "Selama lidahmu basah dengan berdzikir kepada
Allah."

0 Response to "Jangan Bersedih, Ingatlah Allah Selalu!"

Post a Comment