Nasi goreng merupakan sajian kuliner khas Indonesia yang sudah cukup
populer sekali, tidak hanya populer di kandang sendiri, tetapi nasi goreng juga sudah cukup populer di ranah internasional.
Rasanya yang lezet dan pas di lidah, membuatnya menjadi banyak diminati oleh masyarakat.
Biasanya nasi goreng disajikan saat sarapan pagi atau untuk bekal anak ke sekolah. Untuk membuat makanan satu ini sangatlah
mudah sekali, berikut kami informasikan cara membuat nasi goreng spesial yang lezat dengan mudah.
Resep Nasi Goreng Bumbu Spesial yang Enak
Bahanbahan:
Nasi putih sebanyak 4 piring
Udang sekitar 200 gram, buang kepala dan kulit, lalu goreng
Dada ayam sebanyak 100 gram, potong lalu, goreng
Cabai merah sebanyak 2 buah, buang isinya, iris menyerong
Kecap manis sekiranya 2 sendok makan
Saos tomat cukup dengan 2 sendok makan
Mentega secukupnya saja
Bahan bumbu halus :
Bawang merah sebanyak 5 siung
Bawang putih sebanyak 3 siung
Garam sebanyak 1 sendok teh
Gula pasir sekitar 1/2 sendok teh
Terasi cukup 1/2 sendok teh
Bahan pelengkap :
Telur ceplok sebanyak 4 butir
Bawang goreng sesuai dengan selera masingmasing
Cara membuat nasi goreng spesial dengan mudah dan praktis:
1. Pertama kalinya siapkan sebuah wajan pengorengan yang telah diberi mentega secukupnya. Lalu tumis bumbubumbu yang telah dihaluskan diatas
sampai mengeluarkan aroma harum. agar matang secara sempurna dan tidak gosong, pastikan Anda menggunakan api kecil sampai sedang saja.
2. Kemudian cacahcacah nasi dalam piring tersebut, hal ini berguna agar ketika memasak nasi dapat tercampur dengan bumbu secara merata. Apabila
sudah, masukan nasi kedalam tumisan bumbu halusan tadi. adukaduk nasi tersebut sampai tercampur secara merata dengan bumbu.
3. Selanjutnya masukan udang dan daging ayam, adukaduk kembali sampai tercampur secara merata. Masak nasi tersebut sampai empuk dan bumbunya
pas.
4. Apabila nasi sudah matang dan bumbu sudah pas, silahkan angkat wajan dan tuang diatas sebuah piring. sajikan nasi goreng spesial tersebut lengkap
bersama dengan telur ceplok dan bawang goreng sesuai dengan selera. resep nasi goreng spesial ini untuk 4 porsi.
Itulah resep dan cara membuat nasi goreng spesial yang dapat kami sampaikan. jika Anda merupakan pecinta kuliner pedas, maka silahkan untuk
menambahkan cabai merah ataupun cabai rawit kedalamnya. mengingat takaran cabai diatas hanya memiliki kepedasan standar saja.
0 Response to "Resep Nasi Goreng Bumbu Spesial"
Post a Comment