Petani Bireuen Terima Bantuan Pupuk dan Benih dari Pemerintah

Petani Bireuen Terima Bantuan Pupuk dan Benih dari Pemerintah


Petani Bireuen Terima Bantuan Pupuk dan Benih dari Pemerintah
  19 November 2015
Metroterkini.com - Bupati Bireuen, Aceh, H. Ruslan M Daud menyerahkan sejumlah pupuk dan benih padi untuk petani serta kelompok tani yang ada di Kecamatan Jangka. Penyerahan Pupuk serta benih padi unggul untuk Kelompok Tani dilangsung di Desa Gampong Meulinteng Kecamatan Jangka Rabu (18/11/15) petang.
Ruslan M Daud pada kesempatan tersebut mengatakan Pupuk Padi dan Benih Padi unggul yang diserahkan hari ini merupakan dana dari APBA, menurutnya dana pupuk ini dan benih padi yang diplotkan melalui dana  aspirasi anggota DPRA Dapil Bireuen yaitu Evendi.
“Seharusnya Pak Evendi langsung yang menyerahkannya tetapi karena beliau sedang sibuk pembahasan APBA maka beliau tidak dapat berkenang hadir hari ini,” ujar Ruslan.
Bupati Bireuen juga menyebutkan pupuk yang diserahakn oleh Evendi berjumlah 14 Ton dan benih  padi lebih kurang 10 ton bisa dimanfaatkan sebaik mungkin, Ruslan berpesan kepada para penerima agar dapat menggunakan sebaik mungkin setiap bantuan yang diterima untuk peningkatan ekonomi masyarakat.
“Bantuan yang diberikan hari ini harus bisa dimanfaatkan untuk kebaikan,jangan sampai selesai serah terima ini bantuan langsung dijual untuk dijadikan uang tetapi harus digunakan sebaik mungkin,” ujar Ruslan di hadapan masyarakat Kecamatan Jangka.
Hadir dalam acara tersebut Kapolsek Jangka AKP Husni Eka Jumadi, Daramil Jangka, Camat Jangka M.Nur  Kadis Distanak Bireuen Ali Basyah, Kadis Penyuluh Ir.Musyid , serta sejumlah undangan lainnya. [tarmizi]
Sumber ; http://metroterkini.com

0 Response to "Petani Bireuen Terima Bantuan Pupuk dan Benih dari Pemerintah"

Post a Comment