Membayar untuk tempat tinggal Anda sangatlah mahal, dan secara ekonomi tidak menguntungkan bagi Anda. Jadi, apakah Anda bisa memiliki hidup yang lebih sederhana dan murah?
Kami mengunjungi situs tanya-jawab Quora untuk mengetahui tempat terbaik di dunia untuk hidup dengan biaya murah - dengan cuaca yang bagus dan jaringan internet yang dapat diandalkan.
Bagaimana pun juga, tidak ada surga yang indah tanpa wi-fi yang cepat.
Asia Tenggara berada di peringat atas dari daftar pengguna Quora. Jingcho Yang menyarankan Bali, Indonesia, untuk “hidup ala penyanyi rock dengan anggaran turis yang hemat".
Di sana cuacanya sejuk dan pantai-pantainya "sangat cantik," tulis Yang. "Ada ratusan pantai di pulau tersebut. Sebagian besar diantaranya masih "belum diketahui" oleh orang lain."
Rumah dengan dua kamar tidur di lingkungan permukinan yang baik seharga $200 atau sekitar Rp2,8 juta per bulan dengan kurs Rp14 ribu per dollar, dapat menjadi rumah baru Anda, menurut Yang.
Selain itu, makanan Prancis yang berkelas seharga tiga kali lipat dari kota-kota besar lainnya juga dapat menjadi menu favorit Anda, karena pulau ini merupakan industri yang besar, kompetitif dan menjual keramahan.
Anda juga dapat memanjakan diri Anda dengan layanan spa selama dua jam seharga $20 (Rp280.000), dan villa dengan fasilitas kolam renang seharga kurang dari $100 (Rp1.4 juta) per malam, kata dia.
"Bali merupakan saingan bagi kota-kota besar yang pernah saya kunjungi, dari sisi keberagaman dan pengalaman penyajian makan malam, kehidupan malam dan desain," tambah Yang. "Tempat ini terdiri dari pantai-pantai untuk bersantai dan tempat berkumpul yang terbaik di dunia.
Lebih lanjut, Yang menulis, terdapat "semakin banyak orang yang bergerak di bidang digital di pulau ini".
Mereka umumnya tinggal di sekitar ubud.
Sementara itu, seorang guru, Nathan Edgerton, yang tinggal di Chiang Mai, Thailand, di mana dia berbagi rumah dengan seorang temannya hanya dengan membayar $70 (Rp980.000) per bulan. "Saya selalu makan di luar, meski pun itu secara umum dilakukan di restoran Thailand termurah.
Saya masih memiliki uang untuk minum dengan teman-teman dan latihan di kick-boxing di sebuah gym. Saya dapat melakukan semua itu hanya dengan biaya kurang dari $700 (Rp9.8 juta) per bulan," jelas dia.
"Chiang Mai merupakan sebuah tempat yang bagus untuk hidup, tetapi Anda dapat hidup dengan enak di mana saja di Thailand dengan biaya yang serupa," jelas dia.
Bagi orang yang berbahasa Spanyol, terdapat banyak tempat yang menarik di Amerika Latin. Brian Fey telah hidup"dengan hemat" di Meksiko sejak 2004 dan tempat tersebut semakin menjadi populer di kalangan ekspatriat. "Di tempat di mana saya tinggal ada orang dari Argentina, Prancis, Belgia, Jerman, Kanada, AS, Swiss, Cile, dll," tulis dia.
Agar bisa mendapatkan visa untuk tinggal selama enam bulan, juga cukup "mudah" bagi sebagian besar warga negara asing, ungkapnya. Fey menambahkan terlepas dari adanya berita negatif tentang kekerasan di Meksiko,"Di sini cukup aman dan ada jutaan ekspatriat dari negara-negara lain. Sejumlah daerah menjadi lokasi kediaman para ekspatriat : Ajijic, San Miguel de Allende dan Patzcauro".
Dia menambahkan meski harga sewa rumah secara umum bagus, ada juga sejumlah ekspatriat yang ingin menjadi penjaga-rumah, jadi seseorang yang bertanggung jawab "dapat hidup secara gratis selama satu tahun di tempat yang mewah".
Eropa Timur juga merupakan pilihan yang populer. Mircea Goia memilih Rumania, tempat di mana menurut dia seseorang dapat hidup dengan biaya kurang dari $1.000 (Rp14 juta) per bulan, termasuk makanan dan sewa rumah, karena upah rata-rata per bulan hanya sekitar $575 (sekitar Rp8 juta), dan bahkan lebih rendah di kota-kota yang lebih kecil.
"Harga perumahan juga jatuh secara drastis, berkat krisis global.
Jadi Anda dapat membeli sebuah rumah/ apartemen/tanah dengan lebih murah," kata Goia. Mereka yang ingin menyewa tempat tinggal di ibukota Bukares, diperkirakan harus membayar sekitar $200 (Rp2.8 juta) sampai $500 (Rp7 juta) per bulan," kata dia sambil menambahkan bahwa "masyarakatnya sangat ramah terhadap orang asing" dan banyak yang paham bahasa Inggris dasar.
Sementara itu, Chinmaya Patanaik, menyebut Praha, Ceko, sebagai “salah satu kota terindah di dunia", dan merupakan tempat dengan biaya hidup paling rendah dibandingkan kota-kota di negara Eropa Barat.
"Dengan $1.000 (sekitar Rp14 juta), Anda dapat hidup dengan nyaman. Anda bisa mendapatkan satu apartemen atau studio dengan biaya $400 (Rp5.6 juta) atau lebih murah. Ini juga termasuk pengeluaran untuk internet, pemanas, listrik dan lain-lain. Koneksi internet di sini sangat cepat. Saya membayar sekitar $30 (Rp420.000) per bulan untuk koneksi 100Mbps.”
Patanaik menambahkan, meski demikian pada saat musim panas cuaca bisa menjadi sangat panas "Anda dapat mendinginkan diri dengan meminum bir tradisonal Ceko seharga $1,50 (Rp21.000).”
Responden Quorra diwajibkan memakai nama asli mereka dibawah aturan Nama Asli. Untuk memastikan keaslian dan kualitas, Quora menanyakan beberapa orang seperti dokter dan pengacara untuk mengkonfirmasi keahlian mereka.
Anda dapat membaca artikel bahasa Inggrisnya dalam Can you live the good life on less than 1000 a month atau artikel lainnya dalam BBC Capital.
- Sumber : http://www.bbc.com
- :
- : BBC Indonesia
0 Response to "Apakah Anda dapat hidup enak dengan biaya murah?"
Post a Comment