Kereta kecepatan tinggi TGV keluar dari rel di dekat Strasbourg, Prancis, menewaskan sedikitnya 10 orang, menurut pejabat.
Kecelakaan tersebut terjadi pada saat kereta melakukan uji coba di Eckwersheim, yang dilalui oleh jalur Paris-Strasbourg yang baru.
Kereta mengangkut 49 teknisi saat keluar dari rel, terbakar, dan jatuh ke dalam sungai. Ada 11 orang yang mengalami cedera serius.
Menurut pemerintah, kereta keluar rel karena "kecepatan berlebihan".
Foto menunjukkan lokomotif kereta yang tenggelam sebagian. Puing-puing tersebar di lapangan rumput dekat rel kereta.
Berbagai laporan mengatakan bahwa kereta api kecepatan tinggi Paris-Strasbourg dijadwalkan akan buka tahun depan. Media Prancis melaporkan bahwa menteri muda perhubungan Alain Vidalies dan Menteri Lingkungan Segolene Royal akan mengunjungi lokasi.
Sumber : http://www.bbc.com
0 Response to "Kereta api kecepatan tinggi Prancis keluar jalur, 10 tewas"
Post a Comment