Berita Nyata, Bireuen - Kebakaran hebat terjadi di Bireuen. Tambang Minyak Sederhana Peninggalan Belanda di Desa Alue Punoe Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen Kamis 03 Maret 2016. Pukul 21.00 Wib Terbakar, dengan semburan Api mencapai lebih kurang 10 Meter.
Amatan Berita Nyata kebakaran tambang minyak mentah yang dikelola warga secara sederhana sekitar sangat sulit dipadamkan, dikarenakan semburan api yang besar dan melambung tinggi diudara disertai ledakan drum minyak yang terbakar.
Tujuh armada mobil Pemadam kebakaran Bireuen yang dikerahkan baru bisa memadamkan api pada pukul 03.55. Wib. Anggota Satgas Pemadam Kebakaran Bireuen dibantu oleh sejumlah warga mampu memadamkan api yang bersumber dari Tambang pengeboran.
Sementara itu Yusaidi, Kepala desa Alu Puno mengatakan dilokasi kejadian, tambang minyak tersebut terbakar diduga akibat konslet Listrik sehingga menimbulkan semburan Api.
Kapolres Bireuen AKBP Ali Kadhafi SIK beserta Sejumlah Personil Kepolisian terlihat hadir dilokasi kejadian Terbakarnya Tambang Minyak di Desa Alu Peuno Kecamatan Peusangan Kabupaten Bireuen. Tidak ada korban jiwa pada peristiwa ini.
0 Response to "Tambang Minyak Sederhana Alu Peuno Terbakar"
Post a Comment