Kemenangan Tulga FC pada pertadingan tersebut diluar dugaan dengan bermaterikan pemain pas - pasan Tulga FC mampu mengimbangi permainan PS Turkum yang dinominasi pemain handal. Gol Tulga FC dicetak pada menit 60 babak kedua melalui tendangan keras Junaidi yang mampu menaklukan kiper PS Turkum yang dikawal Abdi.
Pada pertandingan ini kedua tim bermain sangat imprensif kedua tim saling membangun serangan dan menciptakan peluang, PS Turkum menurunkan pemain berkelas diantaranya Adun GA, Irwan, Busyra, Abdi dan Ruslan yang merupakan mantan pemain Gatra FC. Sedangkan Tulga FC menurunkan pemain kolaborasi tua dan muda Dolly Zabaleta, Yoyo, Syukur, Rahmad dan pemain asal Sumatera Utara Hasrul Mursyid.
Diawal babak pertama PS Turkum yang mendominasi permainan sepanjang pertandingan mendapat peluang melalui sang kapten Adun GA setelah menerima umpan Ruslan dari sayap kanan, Namun sayang tendangan sang kapten masih melambung tinggi diatas mistar gawang Tulga FC yang dikawal Ferry. Skor 0-0 bertahan hingga turun minum.
Dibabak kedua Tulga FC mampu mencetak skor melalui tendangan keras Junaidi pada menit 60 dan mampu memperdayai kiper PS Turkum yang tak mampu menjangkau bola disudut kanan gawang, skor berubak 1-0 untuk Tulga FC. Untuk meningkatkan serangan Tulga FC memainkan Hasrul Mursyid, Pemain asal Sumatera Utara ini diturunkan pada menit 65 beberapa peluang pun dihasilkannya namun sayang tendangannya masih belum menghasilkan angka untuk Tulga FC.
Petaka datang untuk tim Tulga FC pada menit 78 sang bintang Hasrul Mursyid harus ditarik keluar lapangan setelah mendapatkan cedera hamstring, Hasrul digantikan oleh Rahmad yang bermain sangat bagus saat itu.
Tak ada Gol yang terjadi selanjutnya dan Tulga FC mampu mengalahkan PS Turkum 1-0, Dengan kemenangan ini Tulga FC berhak meraih juara III Gatra Cup 2016. Pada pertandingan ini turut hadir Pimpinan Berita Nyata untuk menyaksikan pertandingan bersama Pelatih Muda Mameh FC Raju Khanna.
Untuk pertandingan final akan dilangsungkan sore ini antara Muda Mameh FC VS Amulga FC yang akan berlangsung dilapangan Geudong Alue Bireuen.
Editor : Ipay
Foto : Ipay
0 Response to "TULGA FC Raih Juara III Turnamen GATRA CUP 2016"
Post a Comment